Sinetron Tukang Bubur Naik Haji

Sinetron TBNH Dapat Penghargaan Di Tokyo Drama Awards


Jika Anda penggemar Sinetron Tukang Bubur Naik Haji, kabar ini mungkin akan membuat Anda bangga dengan produksi anak negeri ini. Rupanya sinetron tersebut berhasil merebut penghargaan di Tokyo Drama Awards dalam kategori drama asing terbaik.

Acara ini sendiri adalah salah satu bagian dari acara International Drama Festival yang diselenggarakan Japanese Commercial Broadcasters Association (JBA) bersama dengan NHK, televisi nasional di negara Jepang.

Tujuan diadakannya Tokyo Drama Awards disebutkan adalah untuk mencari drama-drama terbaik di berbagai negara, yang telah dihasilkan oleh industri drama dunia.


Adapun yang menjadi pertimbangan utama dari unsur-unsur penilaian adalah mengenai ‘kemampuan pemasaran’ serta ‘menjual’. Unsur ‘kualitas acara’ dan unsur ‘artistik’ juga dipertimbangkan namun lebih utama unsur pertama.

Sinetron Tukang Bubur Naik Haji dinilai unggul dalam beberapa unsur penilaian tersebut sehingga layak mendapat penghargaan.

Salah satu pemerannya, Citra Kirana, datang pada acara penyerahan penghargaan di Jepang tersebut. Mengenakan kebaya dan bersanggul, penampilan artis cantik itu tampak manis dan sangat Indonesia.

Selain sinetron Indonesia TBNH, yang juga mendapat penghargaan sebagai drama terbaik adalah drama Korea My Love From The Star dan drama Thailand Thong Neua Kao.

Citra sendiri mengucapkan terima kasihnya di akun Instagram bersama sebuah foto manis dirinya saat menerima penghargaan.

    “Thank you for all who always support ‘tukang bubur naik haji‘ always be thankful,” tulisnya.


Sinetron Tukang Bubur Naik Haji Sinetron Tukang Bubur Naik Haji Reviewed by Unknown on 05.20 Rating: 5
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Kwanyar News. Diberdayakan oleh Blogger.