Pemeran Serial Shehrazat Di ANTV


Berguzar Korel Sukses Perankan Wanita Bernama Shehrazat


Sebuah drama turki terbaru akan menghiasi layar kaca permirsa ANTV. Serial Turki berjudul "Shehrazat" akan segera tayang sebentar lagi di ANTV, di negaranya Turki serial ini sendiri berjudul Binbir Gece. 

Serial Shehrazat ini akan di perankan oleh salah satu pemain Abad Kejayaan yaitu Halit Ergenc (Pemeran Raja Sulaiman) dan aktris cantik bernama Berguzar Korel. Di serial Shehrazat, Berguzar Korel berperan sebagai Shehrazat yang merupakan tokoh utama dalam serial ini.

Pemeran Serial Shehrazat Di ANTV dan Berguzar Korel adalah aktris berkebangsaan Turki yang lahir tanggal 27 Agustus 1982 di  Instanbul, Turki.Berguzar menghabiskan masa kecilnya di kota bernama Ulus yang letaknya berdekatan dengan Besiktas, Istanbul.

Berguzar Korel sendiri pernah bersekolah di Yildiz College dan juga di Universitas Mimar Sinan, National Conservatoire pada jurusan teater. Ia memulai karirnya sebagai aktris di sebuah film berjudul Kurtlar Vadisi: Irak (Valley of the Wolves) dan berperan sebagai Leyla.


Profil Dan Biodata Berguzar Korel Pemeran Serial Shehrazat :


Orang tua Berguzar Korel adalah Tanju Korel dan Hulya Darcan yang sama-sama menjadi selebritis. Berguzar memiliki seorang kakak bernama Zeynep yang tinggal beberapa tahun di Amerika Serikat. Di tahun 2009 Berguzar Korel menikah dengan Halit Ergenc yang merupakan lawan mainnya di serial Shehrazat yang berperan sebagai Onur Aksal dan juga Raja Sulaiman. Pernikahan mereka melahirkan seorang anak bernama Ali Ergenc yang lahir pada tahun 2010.

    Nama : Berguzar Korel
    Tempat Tanggal Lahir : 27 Agustus 1982, Istanbul, Turki
    Pekerjaan : Model & Aktris
    Aktif : 2006 sampai sekarang
    Agama : Islam
    Pasangan : Halit Ergenc (Suami)
    Anak : Ali Ergenc
    Twitter : -
    Instagram @berguzarkorel

Pemeran Serial Shehrazat Di ANTV Pemeran Serial Shehrazat Di ANTV Reviewed by Unknown on 13.36 Rating: 5
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Kwanyar News. Diberdayakan oleh Blogger.