Film Filosofi Kopi


Film Bioskop Indonesia Terbaru 2015


Diangkat dari novel karya Dewi Lestari, Film Filosofi Kopi difilmkan dan akan segera tayang pada April 2015 mendatang. Hal itu disampaikan oleh Angga Dwimas Sasongko selaku sutradara saat gelar jumpa pers pada (8/1/2015) di Kuningan City, Jakarta Selatan.

Novel Filosofi Kopi merupakan kumpulan prosa dari Dewi Lestari atau Dee. Novel yang bergenre roman ini sudah rilis sejak tahun 2006 silam. Dalam novel ini, Dee menceritakan bagaimana perjuangan seseorang yang memiliki hobi terhadap kopi dan memaknai kopi dari sudut pandang kehidupan. 

Novel yang mendapat penghargaan sebagai karya sastra terbaik tahun 2006 oleh salah satu majalah ini akhirnya dibuat layar lebarnya.


Film Indonesia Terbaru 2015 ini Menurut Angga, cerita dalam film tersebut sesuai dengan isi novelnya. Akan tetapi ada penambahan cerita yang lebih mendalam. Lokasi tempat akan dilangsungkannya syuting film ini adalah perkebunan kopi pertama di Indonesia yang terletak di Pandeglang, Jawa Barat.

    “Perkebunan Malabar di Pandeglang jadi lokasi syuitng film ini. Perkebunan itu merupakan tempat pertama kali kopi ditanam di Indonesia,”ungkap Angga

Selain itu, perkebunan kopi di daerah Yogyakarta, Jember, Semarang dan Sumatera Utara dijadikan lokasi syuting film yang masuk proses produksi dalam waktu dekat ini.
Film Filosofi Kopi Film Filosofi Kopi Reviewed by Unknown on 04.25 Rating: 5
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Kwanyar News. Diberdayakan oleh Blogger.